First: Become an OFFICER, And Then: Become a MANAGER, But the Last: Become ... an ADMINISTRATOR
No One Live Forever

Senin, Desember 07, 2009

Dilling Team Site Sector IV


Aku ditempatkan di Dilling Team Site, Sektor IV. Letaknya lumayan dekat dengan Khartoum karena masih bisa dijangkau dengan bus umum, sekitar 5-6 jam lah (katanya.. aku juga belum pernah nyoba). Dilling merupakan kota kecil yang cukup ramai dan mayoritas penduduknya muslim, hampir semua kebutuhan hidup tersedia di sini, jadi gak akan kesulitan untuk survive selama misi berlangsung.
Aku sudah hampir 3 minggu di Dilling sejak datang pertengahan november lalu, segala sesuatu yg berkaitan dengan pekerjaan harus cepat dikuasai karena semua yg sudah bertugas di sini juga memiliki kesibukan dan kita harus menyesuaikan dengan mereka dan situasi kerja di Team Site, untungnya mereka semua tidak segan-segan membantu bila kita yg baru ini mengalami kesulitan dalam pekerjaan ataupun tugas yg dilaksanakan.
Kegiatan sehari-hari secara umum adalah patroli, bikin laporan, dan melakukan tugas staf lainnya, seperti aku yg kebagian (lagi-lagi) jadi staf personalia, alias Assistan G-1. Jabatan yg susah-susah gampang, ya gak jauh beda lah sama jabatan di indonesia tugas-tugasnya, modal kemampuan komputer, senyum dan low profile kayanya cukup deh buat menyelesaikan pekerjaan ini, semoga...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar